paling anyar

Tuesday, August 2, 2011

PROJECT MENYENANGKAN





"Pertamina FastronEUROASIA EXPEDITION YEPE 2011"
Project Menyenangkan
Sebuah project menantang, dimana ini merukan terobosan baru untuk dapat meng-expose petualangan/perjalanan anak bangsa pemberani mengarungi daratan asia-eropa hanya dengan kendaraan roda empat. Menantang juga, karena kami mesti membuat proposal exclusive untuk road show presentasi ke clients.

tadinya tidak mungkin untuk bisa di ambil (kerjasama), karena faktor waktu dan sponsor. Karena tekat yang kuat, plus para pemberani sudah mempersiapkan diri, kamipun sepakat merapatkan barisan untuk ambil bagian dari "EUROASIA EXPEDITION YEPE 2011"

apa itu "EUROASIA EXPEDITION YEPE 2011"
sebuah perjalanan darat menggunakan 4 kendaraan beroda 4 (land rover 4x4) secara beriringan dari eropa (inggris) menuju ke Indonesia (jakarta) di tempuh kurang lebih 3 bulan dengan rute napak tilas perjalanan marcopolo. dengan mengarungi 23 negara 2 benua.

Mulailah beraksi.
Meeting awal sukses dengan agenda 2 minggu sekali untuk koordinasi (senin dan jumat). Team-team utama yang terlibat Metro TV sebagai media partner bertugas meliput semua kegiatan dan mencari sponsor. YEPE (young Pioneer) merupakan team para petualang muda tangguh yang akan mengikuti jejek petualang marcopolo. (kita suka bercanda dengan bucek depp dalam rapat dengan istilah "bang marco" hahaha lumayanlah mencairkan ketegangan rapat).

Proposal exclusive komplet berikut paket sponsor, liputan di berbagai program metro tv baik prime time maupun reguler dan time line telah di rampungkan.

meeting lagi....
final sudah proposal awal untuk di presentasikan ke sales internal. Rupanya mendapat tanggapan positif dan antusias dari teman teman di dept sales. "oke oke saya akan jual ke clientku" teriakan teman sales saat presentasi. "gue juga ke client ku" gue jual yang CO1 dan CO2 ya"....."gue mainnya/sponsor utama deh"..... alhamdullilah....tidak sia sia semangat bersambut gayung. Dan kami pun semakin antusias untuk melanjutkan presentasi. SIP!

Minggu berikut
Meeting dengan YEPE, MYT untuk tekniknya, kebetulan meeting kali ini di tempat mereka (tempat yang di berikan di alamat rupanya rumah dinas bapak menteri Perumahan Rakyat).
ah jadi tahu salah satu dari peserta adalah anak dari bapak menteri. Andika. Merupakan motor penggerak acara ini. Diapun tak kalah semangat di kala harus membatu mencari sponsor. Bucek Depp juga bagian dari team euroasia expedition.

Next week
Mulailah kami road show ke client client, Pertamina tujuan pertama. Di sambut ramah oleh para pengambil keputusan di sana. Tukar kartu nama, bismilah.......mulailah kami beraksi dengan slide slide presentasi.
Sesi pertanyaan berjalan dengan lancar, ya karena menguasai materi jadi mudah untuk menjawabnya. mulailah penawaran paket, di sesi ini mustri hati hati. karena menyangkur totoal rupiah. (Besoknya tinggal menunggu kabar baik dari sales. Apakah pertamina tertarik?..)
waoo...... Pertamina bersedia menjadi sponsor utama. YESS..
Resikonya: banyak sekali perubahan dari standar-standar penenpatan sponsor. (tak apalah, yang penting client puas).

Dengan mendapat sponsor utama maka Judul berubah dari "euroasia expedition yepe 2011" menjadi "Pertamina Fastron euroasia expedition yepe2011".

Esoknya, Presentasi ke Land rover dengan harapan bisa mendapatkan bantuan mobil land rover terbarunya untuk bagian dari euroasia expedition. Tidak menunggu lama berita kurang baik sudah kami terima dari sales PIC.

Mengingat deatline yang mepet. segeralah kami merubah/edit proposal kembali... dengan tujuan Mitsubishi Pajero Sport, TOYOTA, dan FORD.

Kali ini kami lakukan serentak tiga client sekaligus. dan alhasil sangat memuaskan. Mitsubishi Pajero sport dan TOYOTA siap bergabung mensukseskan event ini. tapi musti satu yang di pilih.

Bos Suryopratomo turun tangan melibatkan diri untuk mensukseskan acara ini, presentasilah dia ke Toyota. kalau bos pastinya ke bos. Bisa di terka pastinya sukses. Dengan singkat Toyota fortuner siap bergabung. alhamdullilah Resmi dua sponsor terlibat di event ini.

sikap Toyota sedikit cool dalam mensikapi bonavite sponsor. Karena yakin akan di expose luar bisa oleh team Metro TV. Kamipun pulang dengan tertawa lebar.
Sekalipun Toyota Fortuner sudah resmi meminjamkan mobilnya, masalah di pengiriman ke Eropa Inggris sangat memusingkan kepala. Pengiriman via sky untuk satu kendaraan sangat mahal. dan lama. Sementara moment HUT RI tinggal satu bulan. Setelah rapat yang lama dan alot, akhirnya kesepatanpun kami dapat. Rute di balik dari Indonesia ke eropa (bukan di inggris tetapi di perpedek menjadi Itali). Alhamdullilah....

Saat itu pula mobil fortuner di branding ala fastron euroasai expedition yepe 2011
Sambil memperbarui proposal presentasi ke client, persiapan pers compress segera di gelar. Meeting di Media cafe Metro TV merukana hasil dari kesepakantan tanggal pers compress yang tadinya tanggal 7 juli di fx sudirman, berubah menjadi tlg 9 juli di sultan. Acara sukses, para tamu undangan pulang dengan membawa sovenir.

Sisa waktu di manfaatkan untuk menseleksi peserta YEPE Malang yang ikut serta di expedition ini.

Tanggal 17 agustus 2011 di depan istana Pertamina Fastron euroasia Expedition yepe 2011 akan di lepas menuju itali oleh pemerintah.
Misi dari perjalanan ini adalah. Mensosialisasikan Indonesia kepada setiap negara yang di lintasi, napak tilas perjalanan Marcopolo. dan membuktikan bahwa muda mudi indonesiapun bisa melintasi eropa dari berbagai rintangan.

No comments:

SAHABAT!

Secara harfiah manusia di bekali isi kepala yang sama dan pastinya kreatif. Namun kembali dari isi kepala yang seperti apa yang di sebut kreatif itu? nach...
Kesedihan, kebahagiaan, kekecewaan, bagiaan dari sumber ide kreatif. "Bagaimana mungkin sebuah gergaji bisa memotong kayu dengan elok, sementara mata gergaji di hiraukan, tidak di kikir, di asah". IDE brilian tidak mengenal kedudukan, ketampanan, apalagi materi. Berikan saja space/ruang, biarkan isi kepala ini menari nari ber-ekspresi. InsyaAllah, ide itu akan menghasilkan karya spetakakuler dan berkesan.

"E K S P R E S I D I R I"./exspresionisme.
Sejauh mata memandang, sebatas telingga mendengar, atau rasa yang penuh asa... media blog inilah yang menampung semuanya.
Ekspresikan harimu...
Selamat berekspresi...gali ide- ide brilianmu,
manfaatkan media blog ini
salam. agoesmiko.blog